Manfaat Daun Sembung Untuk Kesehatan

Manfaat Daun Sembung Untuk Kesehatan

Sembung merupakan tanaman perdu yang tumbuh liar di pekarangan rumah ataupun di kebun. Karakteristik dari tumbuhan ini adalah tumbuh menjulang tinggi dan bentuk daun langsing degan duri dibagian pinggirnya. Walaupun sebagai tumbuhan perdu ternyata Daun Sembung memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Namun, sayangnya masih sedikit orang yang mengetahuinya.

Manfaat Daun Sembung sebagai tanaman herbal diluar negri sudah cukup terkenal. Misalnya, di Filipina daun sembung digunakan untuk sebagai obat diuretik tanpa efek samping. Di Indonesia sendiri sebagian kecil orang menggunakan daun sembung sebagai obat influenza atau pilek pada bayi. Sebenarnya, manfaat dari daun sembung masih sangat banyak. Dan juga untuk menemukan tumbuhan sembung ini sangat mudah. Dapat dipastikan didaerah pedesaan yang memiliki kebun atau tanah tidak terpakai pasti terdapat Sembung. Nah, disini saya akan membahas mengenai Manfaat Daun Sembung Untuk Bayi dan Kesehatan yang bisa anda terapkan dirumah.

Manfaat Daun Sembung Untuk Kesehatan

Daun sembung memiliki beragam manfaat untuk kesehatan beberapa organ tubuh. Penyakit - penyakit berat pun bisa diringankan hingga disembuhkan oleh daun sembung. Kuncinya yakni konsisten dan teratur.

1. Menjaga Kesehatan Jantung

Jantung merupakan organ penting dalam tubuh. Bayangkan, jika jantung yang berfungsi untuk memompa dara keseluruh tubuh mengalami kerusakan. Hal ini akan pasti akan berdampak kepada kesehatan tubuh anda.

Baca juga: Manfaat Belimbing Wuluh Untuk Kulit

Kandungan daun sembung sangat beragam, akan tetapi yang paling berperan dalam kesehatan jantung yakni flavanoid. Flavanoid memiliki peran untuk melancarkan peredaran darah ke tubuh. Jika terdapat sebuah sumbatan, flavanoid akan mendobrak dan melancarkannya. Hal inilah yang nantinya akan meringankan kinerja jantung dalam memompa darah.

2. Mengobati Diare

Diare merupakan hal yang semua orang pernah mengalaminya. Baik diakibat sebagai gejala dari penyakit ataupun diakibatkan karena alergi dan makanan pedas. Dengan meminum air rebusan daun sembung dapat meringankan diare anda. Hal ini dikarenakan daun sembung memiliki sifat antibakteria yang akan membersihkan bakteri berlebih di pencernaan anda.

3. Bayi atau Balita

Seperti yang saya sebutkan diatas, daun sembung banyak digunakan untuk meringankan pilek pada bayi atau balita. Pasalnya, pada usia usia tersebut sangat rawan untuk diberikan obat kimia tanpa rekomendasi dari dokter. Selain itu efek samping yang ditimbukan juga tidak terlalu baik untuk dikemudian hari.

Cara menggunakan daun sembung untuk meredakan pilek pada bayi sangat mudah.
  1. Cukup ambil 1 - 2 lembar daun sembung.
  2. Kemudian layukan dengan panas api lilin (jangan sampai terbakar).
  3. Jika sudah layu kemudian olehkan minyak bayi (minyak kelapa atau minyak telon).
  4. Selanjutnya, tempelkan ke punggung bayi
  5. Cara ini akan berfek setelah 2 - 3 jam ditempelkan. Lendir yang didalam hidung bayi perlahan mulai mereda dan sembuh denga beberapa hari.
Selain dapat menyembuhkan pilek pada bayi, manfaat daun sembung yang lain yakni dapat meredakan kembung pada balita.

Kembung sering kali menjadi masalah bagi balita. Pasalnya, angin saat berkendara dan juga dari kipas angin dapat menyebabkan kembung pada balita. Akiatnya nafsu makan akan menurun dan akan mengakibatkan penyakit lain untuk masuk.

Cara menggunakan daun sembung untuk menyembuhkan kembung pada balita :
  1. Ambil 1 - 3 lembar daun sembung.
  2. Selanjutnya celupkan kedalam air matang. Hal ini bertujuan untuk mengaktifkan zat - zat yang terkandung kedalam daun sembung.
  3. Setelah itu keringkan dan olehkan minyak bayi.
  4. Terahir, tempelkan daun tersebut keperut balita anda. Dijamin dalam beberapa jam saja kembung akan mereda.
Demikian ulasan mengenai Manfaat Daun Sembung Untuk Bayi dan Kesehatan. Sebenarnya masih banyak manfaat lain yang bisa kita praktekkan. Mulai mengkonsumsi obat - obatan herbal akan lebih menyehatkan dari obat kimia. Pasalnya, selain mudah ditemukan obat dari tanaman herbal juga tanpa efek samping

Tidak ada komentar untuk "Manfaat Daun Sembung Untuk Kesehatan"